Uang THR Cair untuk Membangun Bisnis atau Investasi, Mana yang Lebih Baik?

By Ratu Monita, Senin, 11 April 2022

Sisa uang THR, untuk investasi atau bisnis?

Parapuan.co - Setelah menerima uang THR, penting bagi Kawan Puan untuk mengelolanya dengan baik. 

Mulai dari menyisihkan untuk kebutuhan wajib seperti zakat dan utang hingga untuk menabung. 

Hal tersebut penting dilakukan agar uang THR yang diterima tidak akan ludes begitu saja. 

Selain ditabung, Kawan Puan juga bisa pertimbangkan uang tersebut untuk dijadikan investasi atau bahkan modal usaha.  

Cara pengoptimalan THR lebaran ini tentu bisa membawa peruntungan jika dikelola dengan baik. 

Namun, di antara modal usaha dan investasi, mana pilihan yang paling baik?

Investasi vs Bisnis

Dikutip dari laman Nova.id, seorang konsultan finansial, Tejasari, CFP. memberikan penjelasannya. 

Menurutnya, baik investasi ataupun bisnis sama-sama memiliki risikonya masing-masing. 

Baca Juga: Raih Kebebasan Finansial, Ini 3 Tips Hemat Investasi Aman untuk Pemula