Ini 5 Tips Kulit Glowing agar Tampil Cantik dan Fit saat Lebaran

By Intan Setiawanty, Rabu, 13 April 2022

Cara agar kulit glowing saat Ramadan

Parapuan.co - Kawan Puan, tahukah kamu bahwa selama bulan Ramadan, kulit membutuhkan perawatan ekstra agar dapat glowing maksimal?

Pasalnya, bulan puasa ini membuat kulit lebih cepat kering karena kekurangan asupan nutrisi dari mulai subuh hingga petang tiba.

Namun, Kawan Puan tidak perlu khawatir untuk tampilan di Hari Raya nanti karena masih ada waktu sampai Idulfitri tiba dan kamu bisa mempersiapkan kesehatan kulit dari sekarang.

Berdasarkan siaran pers yang diterima PARAPUAN dari ElsheSkin, berikut lima tips yang bisa kamu ikuti agar tubuh tetap fit serta dapatkan kulit glowing nan sehat untuk menunjang penampilan kamu saat lebaran nanti.

1. Gunakan Skincare routine di pagi hari

Setelah sahur, sempatkan untuk mencuci muka guna mengangkat lapisan sel kulit mati sehingga kulit menjadi lebih bersih dan halus.

Kemudian dilanjut dengan rangkaian skincare routine lainnya yang bisa melembapkan.

Seperti serum, pelembap untuk deep hydrating, dan juga suncreen agar kulit mendapatkan proteksi maksimal dari bahaya sinar UV.

Kunci untuk mendapat kulit glowing adalah terus menjaga kulit wajah terhidrasi dengan baik supaya skin barrier dapat berfungsi secara optimal.

Baca Juga: Sibuk Syuting dan Bisnis, Amanda Manopo Bagikan Tips Kulit Sehat dan Glowing