Parapuan.co - Kawan Puan, Kementerian Kesehatan tetap melangsungkan vaksinasi Covid-19 di bulan Ramadan 2022 ini.
Hal tersebut didasari pada fatwa Majelis Ulama Indonesia nomor 13 tahun 2021 tentang hukum vaksinasi Covid-19 pada saat berpuasa.
Fatwa tersebut menyatakan bahwa vaksinasi Covid-19 tidak membatalkan puasa dan boleh dilakukan bagi umat muslim yang sedang berpuasa.
"Berdasarkan rekomendasi tersebut pelaksanaan vaksinasi akan tetap kita lanjutkan selama bulan Ramadhan termasuk untuk kalangan muslim maupun kalangan non muslim," kata dr. Siti Nadia Tarmizi, M.Epid, dikutip dari laman Kemenkes.
Proses vaksinasi dilakukan pada siang hari saat umat muslim menjalankan ibadah puasa.
Namun, vaksinasi juga dilakukan di malam hari selama tidak mengganggu ibadah pada bulan Ramadan.
PARAPUAN telah merangkum daftar lokasi layanan vaksinasi yang buka saat bulan puasa, bahkan ada yang melayani saat sahur. Yuk simak!
DKI Jakarta
1. Polsek Jagakarsa
Baca Juga: Tips Vaksin Booster saat Puasa, Dokter Ungkap Persiapan agar Tak Tubuh Fit dan Tidak Lemas