6 Tips Memasak Mudah Kacang Bawang Gurih, Jajanan Klasik Khas Lebaran

By Ericha Fernanda, Rabu, 20 April 2022

Tips memasak mudah kacang bawang untuk camilan lebaran

Parapuan.co - Selain dijadikan kue kacang, kacang tanah rupanya juga enak diolah menjadi kacang klici atau kacang bawang.

Kacang bawang menjadi jajanan klasik saat lebaran tiba, yang memiliki cita rasa gurih dan aromanya harum.

Tips memasak mudah kacang bawang agar hasilnya enak harus memperhatikan kualitas bahan hingga proses memasaknya.

Di samping itu, jangan lupa disimpan di wadah rapat agar tidak mudah tengik karena akan disajikan saat lebaran nanti.

Melansir Kompas.com, berikut ini 6 tips memasak mudah kacang bawang untuk camilan lebaran. Yuk, simak!

1. Pilih kacang tanah berkualitas

Cara membuat kacang bawang yang pertama adalah memilih kacang tanah yang berkualitas baik.

Pastikan memilih kacang yang bersih tanpa adanya bercak dan lubang di permukaannya.

Hal ini karena kacang yang bernoda kemungkinan sudah terkontaminasi kotoran atau kutu.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Mudah Lidah Kucing Cokelat Kacang, Camilan Renyah untuk Lebaran