Contoh Semangat Kartini, 3 Tips Mengembangkan Bisnis Bagi Pelaku Usaha Perempuan

By Anna Maria Anggita, Kamis, 21 April 2022

tips mengembangkan bisnis

Parapuan.co - Raden Ajeng (R.A.) Kartini menjadi sosok yang patut diingat dan diapresiasi, sebab perjuangannya yang hebat dalam memperjuangkan kesetaraan perempuan baik dalam bidang pendidikan maupun bidang lainnya.

Meskipun sosok Kartini ini sudah tiada, namun semangat perjuangannya tetap dihidupi oleh semua perempuan inspiratif di penjuru negeri.

Misalnya saja oleh para perempuan wirausaha yang tetap gigih dan pantang menyerah menjalankan usaha yang mereka rintis di masa yang penuh tantangan, seperti halnya pandemi saat ini.

Berdasarkan siaran pers yang diterima PARAPUAN dari Shopee, salah satu perempuan wirausaha yang gigih menjalankan bisnisnya yakni Puput Anggraini, selaku pemilik  Es Marem Bu Ning Kranggan.

Puput mengisahkan sebelum terjun ke dunia bisnis, ia sempat diselimuti rasa takut dan sedikit keraguan untuk meneruskan bisnis ibunya yang telah berjalan puluhan tahun lalu.

"Namun, saya yakin bahwa dengan keberanian dan ketekunan, tantangan apapun bisa saya hadapi dan sukses bisa dicapai," terangnya.

Puput menjelaskan selama menjalani bisnis banyak sekali tantangan yang harus dihadapi.

Tentunya menghadapi rintangan dalam bisnis bukanlah hal yang mudah, namun dengan mencontoh semangat Kartini, usaha yang dijalaaninya pun bisa bertahan hingga saat ini.

Setelah berhasil meneruskan bisnis yang telah berjalan selama puluhan tahun hingga masuk ke era digital, Puput membagikan tiga tips bagi para pelaku usaha perempuan yang ingin memulai atau mengembangkan bisnisnya, yaitu:

Baca Juga: 5 Kunci Sukses agar Bisnis Kuliner Laku Keras, Jaga Kualitas Produk!