Dekat Kampung Batik Trusmi, Ini 4 Hidden Gem Bersejarah di Cirebon

By Anna Maria Anggita, Minggu, 8 Mei 2022

hidden gem di Cirebon dekat Kampung Batik Trusmi

Parapuan.co - Wisatawan yang berkunjung ke Cirebon pasti akan mampir ke kawasan Kampung Batik Trusmi, Plered, Cirebon, Jawa Barat, namun jangan ke sana saja, ada hidden gem destinasi wisata yang patut untuk didatangi.

Tentunya bukan tempat wisata biasa ya, Kawan Puan, sebab destinasi di Cirebon ini bersejarah dan sangat unik lho.

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini tempat wisata di dekat Kampung Batik Trusmi, Cirebon, simak ya!

1. Pasar Kanoman

Pasar Kanoman, Cirebon

Hidden gem yang bisa kamu kunjungi di Cirebon yakni Pasar Kanoman.

Pasar Kanorman terletak di Kecamatan Lemawungkuk, Cirebon, jika dari Kampung batik Trusmi berjarak sekitar delapan kilometer (km).

Bagi Kawan Puan yang ingin wisata kuliner bisa mampir ke Pasar Kanoman ya.

Sebab, rekomendasi tempat wisata ini menjadi tempat para pedagang menjajakan makanan tradisional seperti nasi lengko, nasi jamblang, tahu gejrot, tahu petis, hingga rujak asam.

Baca Juga: Puncak Arus Balik, Dokter Bagikan Tips Cegah Kantuk saat Menyetir Jarak Jauh