Viral Foto Diduga Jennie BLACKPINK Kencan Bareng V BTS, Asli atau Editan?

By Linda Fitria, Senin, 23 Mei 2022

V BTS & Jennie Blackpink

Parapuan.co - Beredar rumor bahwa V BTS menjalin hubungan dengan personil BLACKPINK, Jennie.

Kabar ini mencuat setelah beredar foto yang memperlihatkan sosok V tengah berkendara bersama perempuan mirip Jennie.

Foto ini pun langsung viral dan sukses membuat penggemar heboh.

Melansir Allkpop, dalam foto yang beredar, terlihat V sedang menyetir sedangkan Jennie duduk di sampingnya.

Menurut foto-foto tersebut, dua member idol populer ini diduga tengah bepergian bersama di Pulau Jeju.

Namun netizen hingga saat ini masih memperdebatkan keaslian foto tersebut karena mirip dengan adegan V dan J-hope di In The Soop.

Sedangkan netizen lain menganggap foto itu asli karena Jennie disebut memiliki kacamata yang sama dengan yang ditunjukkan dalam gambar.

Tak hanya itu, netizen juga menyebut gaya rambut V di foto dengan V di In The Soop berbeda.

Masih belum jelas kebenaran rumor tersebut, sebab kedua agensi yang menaungi Jennie dan V belum buka suara.

Baca Juga: V Dekati Olivia Rodrigo, Ini 3 Momen Menarik BTS di Grammy Awards 2022