Kram Perut tapi Tidak Menstruasi? Ini 5 Kemungkinan Penyebabnya

By Ericha Fernanda, Rabu, 25 Mei 2022

Penyebab kram perut tapi tidak menstruasi

Parapuan.co - Kram perut atau sakit perut bagian bawah adalah gejala umum menstruasi akan segera tiba. Apakah kamu juga pernah merasakannya?

Akan tetapi, tidak sedikit perempuan yang panik dan bertanya-tanya lantaran mengalami sensasi kram perut tapi tak kunjung menstruasi.

Pertama-tama, cobalah untuk tidak panik. Pasalnya, terdapat banyak alasan mengapa kamu merasakan kram perut terjadi meski tidak menstruasi.

"Perubahan hormonal yang terkait dengan menstruasi dapat memengaruhi beberapa jalur yang sama di otak, atau dipengaruhi oleh kondisi medis lainnya," kata Chailee Moss, MD, dokter obgyn di The Johns Hopkins University School of Medicine, AS, mengutip Women's Health.

Ia melanjutkan, "Hal tersebut dapat menyebabkan gejala-gejala yang terasa mirip dengan menstruasi, tetapi tidak terkait dengan ovulasi atau menstruasi."

Terlebih lagi, kata dr. Chailee, beberapa kelainan pada rahim dan indung telur juga dapat menyebabkan kram perut seperti gejala khas menstruasi.

Ada beberapa kemungkinan penyebab kram perut tapi tidak menstruasi menurut para ahli. Yuk, simak!

1. Anovulasi

Sesekali, tubuh mengalami semua perubahan hormonal yang terkait dengan sindrom pra-menstruasi (PMS) tapi tidak benar-benar melepaskan sel telur pada bulan itu.

Baca Juga: Kawan Puan Wajib Tahu, Apa Itu Ovulasi? Begini Cara Menghitungnya