Tren Keramas Tanpa Sampo Efektif atau Tidak? Ini Penjelasan Dokter Estetika

By Ratu Monita, Kamis, 16 Juni 2022

Perempuan keramas tanpa sampo.

Parapuan.coKeramas atau mencuci rambut tentu identik dengan pemakaian sampo untuk membantu mengangkat minyak dan kotoran yang menumpuk di kulit kepala. 

Namun, beberapa tahun terakhir terdapat tren yakni no poo atau no shampoo

Tren tersebut merupakan cara membersihkan rambut tanpa menggunakan shampoo.

Alih-alih menggunakan sampo, salah satu alternatif yang diberikan oleh tren tersebut adalah menggunakan air dingin untuk membersihkan rambut. 

Gerakan ini dilakukan dengan alasan bahwa sampo memiliki formula deterjen atau bahan kimiawi yang dapat merusak lingkungan. 

Untuk itu, tren ini menyarankan mencuci rambut hanya dengan air mengalir sembari memijat kulit kepala dan menggunakan essential oil setelahnya. 

Lantas, bagaimana tanggapan dokter terkait adanya tren keramas tanpa sampo tersebut?

dr. Cintawati Farmanina, Mbio (AAM), seorang dokter estetika dari Farmanina Aesthetic & Hair Clinic Jakarta memberikan pejelasannya terkait tren tersebut. 

Menurutnya, pemakaian sampo saat keramas berfungsi untuk meluruhkan minyak dan kotoran di kulit kepala. 

Baca Juga: Rambut Rontok hingga Ketombe, Ketahui Ini 5 Kesalahan saat Keramas