Parapuan.co - Rumah tempat kita berteduh tentu harus dirawat semaksimal mungkin.
Salah satu cara merawat rumah tersebut dengan membersihkan setiap sudutnya.
Jika jarang dibersihkan, debu di rumah yang terdiri dari bulu binatang peliharaan, spora, jamur, kulit mati, dan asam kendaraan bisa bertumpuk.
Jika dibiarkan, debu bisa membuat penghuni rumah merasa tidak nyaman hingga menimbulkan risiko penyakit kulit dan pernapasan.
Oleh karena itu, membersihkan rumah perlu dilakukan meski ada beberapa hal yang justru dapat membuat tempat tinggal jadi lebih kotor.
Berikut kesalahan membersihkan rumah yang membuatnya lebih kotor dan berdebu:
Jarang Membersihkan Karpet
Salah satu area yang menghasilkan debu paling banyak adalah karpet.
Semakin besar karpet, semakin banyak debu yang dihasilkan.
Baca Juga: Bagaimana Cara Praktis Menanam Tanaman Sayur di Polybag? Ini Tipsnya
Menyedot karpet dengan vacuum cleaner saja tidak cukup, Kawan Puan. Kamu harus rutin membawa karpet keluar untuk dijemur dan dianginkan.