Parapuan.co- Baru-baru ini, Nagita Slavina didapuk sebagai CEO Es Teh Indonesia menggantikan Haidhar Wurjanto.
Beralihnya Es Teh Indonesia ke tangan Nagita, muncul istilah BUMN yang memiliki kepanjangan Badan Usaha Milik Nagita.
Kabar tersebut diketahui dari instagram resmi Es Teh Indonesia @esteh.indonesia yang membagikan foto Nagita Slavina berjabat tangan dengan Haidhar Wurjanto.
"Yes! Esteh Indonesia jadi BUMN (Badan Usaha Milik Nagita). Euphoria CEO baru Esteh Indonesia yaitu Ibu Nagita Slavina yang sebelumnya dinaungi oleh Bapak Haidhar Wurjanto ini disambut dengan happy oleh para manajemen dan seluruh tim. Mohon support dan doanya yang terbaik dan harapan yang tinggi untuk Esteh Indonesia berkembang lebih hebat ya! Finally karyawan Esteh Indonesia SAH jadi PNS gais, Pegawai Nagita Slavina. Semangat maju, pantang menyerah. Esteh adalah KITA," tulis instagram resmi @esteh.indonesia.
Sebelum menjadi CEO Es Teh Indonesia, Nagita Slavina juga memiliki berbagai ladang bisnis lain yang menjadi sumber uangnya.
Berikut enam sumber uang Nagita Slavina melansir dari Kompas.com:
1) Rans Entertainment
Kawan Puan mungkin sudah tidak asing dengan Rans Entertainment, rumah produksi yang dibuat oleh Nagita Slavina dan Raffi Ahmad.
Lewat YouTube, keduanya mendulang banyak pundi-pundi rupiah hingga mendapat julukan sebagai youtuber berpenghasilan tertinggi di Indonesia.
Baca juga: 5 Gaya Artis di Resepsi Pernikahan Putri Tanjung, Nagita Slavina Pakai Dress Rp 47 Juta