6 Tips Memasak Cepat Ayam Lodho Khas Trenggalek untuk Rayakan HUT ke-77 RI

By Ericha Fernanda, Senin, 15 Agustus 2022

Tips memasak cepat ayam lodho khas Trenggalek dalam rangka menyambut HUT ke-77 RI.

Parapuan.co - Ada tips memasak cepat ayam lodho khas Trenggalek untuk sajian HUT ke-77 RI nih, Kawan Puan.

Ayam lodho merupakan olahan ayam bercita rasa gurih dan pedas yang terkenal di Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.

Selain ada aroma asap, ciri khas ayam lodho juga terletak pada kuah santannya yang cukup kental.

Sajian ayam ini biasanya digunakan untuk suatu perayaan, contohnya lebaran, acara syukuran, dan ulang tahun.

Melansir Kompas.com, berikut tips memasak cepat ayam lodho khas Trenggalek yang bisa kamu praktikkan di rumah. Yuk, simak!

1. Gunakan Ayam Kampung

Ada cara membuat lodho otentik, yaitu menggunakan ayam kampung.

Ayam kampung diminati karena aroma dan rasanya disebut lebih enak daripada jenis ayam lainnya.

Usahakan untuk menggunakan ayam kampung yang masih segar untuk menjaga kelezatan rasa lodho.

Baca Juga: 5 Tips Memasak Cepat Lemper Ayam Kukus untuk Jajanan 17 Agustus