Adaptasi Karya Louisa May Alcott, Simak 5 Alasan Series Netflix Little Women Wajib Ditonton

By Rizka Rachmania, Minggu, 4 September 2022

5 alasan nonton series Little Women yang tayang di Netflix.

Parapuan.co - Netflix kembali menghadirkan serial Korea Selatan terbaru, kali ini berjudul Little Women.

Untuk yang pernah mendengar judul ini, ya, serial ini adalah adaptasi novel karya Louisa May Alcott yang pernah juga dibuat dalam bentuk film layar lebar dan televisi.

Akan tetapi, ini adalah kali pertama karya novel tersebut dibuat dalam bentuk serial drama Korea.

Pastinya, Kawan Puan wajib nonton bagaimana novel Louisa May Alcott dibuat dalam serial yang memiliki beberapa episode.

Little Women pun mendapat sambutan yang cukup baik dari penonton di Korea Selatan, negara tempat karya ini diproduksi.

Episode pertama Little Women yang ditayangkan di saluran televisi tvN mendapat rating cukup tinggi yakni 6,4 persen, seperti melansir dari Parapuan.co.

Tak heran jika rating series Little Women ini langsung tinggi, sebab episode perdananya langsung memunculkan konflik yang menegangkan.

Kisah tiga orang saudara perempuan yang terjebak dalam kemiskinan cukup lama, lalu kemudian menemukan uang miliaran won, tentu membuat penonton penasaran.

Penemuan uang miliaran won itu pun menyeret tiga orang perempuan bersaudara ke kasus penggelapan uang yang rumit.

Baca Juga: Siap Ditonton, Ini 3 Rekomendasi Drakor Tayang di Netflix September 2022