Parapuan.co- Kali ini, ada sosok atlet perempuan cabang olahraga menembak yang pernah mewakili Indonesia di ajang perlombaan internasional.
Atlet perempuan tersebut bernama Vidya Rafika. Ia dikirim mewakili Indonesia untuk bertanding di cabang olahraga menembak di acara Olimpiade Tokyo 2020.
Melansir Kompas.com yang tayang di Parapuan.co, ia turun di nomor lomba Air Rifle 10 dan 50 meter tiga posisi putri.
Berikut sosok Vidya Rafika yang menjadi satu-satunya atlet penembak perempuan asal Indonesia di ajang Olimpiade Tokyo 2020!
Sosok Vidya Rafika
Vidya Rafika Raahmatan Toyyiba pertama kali terjun ke perlombaan internasional di Kejuaraan Menembak Asia 2019 yang diadakan di Qatar.
Dalam lomba tersebut, Vidya berhasil meraih skor 625,4 saat turun di nomor 10 meter Rifle putri dan menempati urutan ke-14 pada babak kualifikasi.
Skor yang didapatkan Vidya Rafika tersebut, telah melampaui batas minimal skor kualifikasi Olimpiade dari Federasi Olahraga Menembak Internasional (ISSF), yang ditetapkan sebesar 625.
Kemudian, Vidya Rafika mendapatkan tiket untuk melanjutkan laga di Olimpiade Tokyo 2020.
Selain itu, perempuan yang kahir di Depok pada 27 Mei 2001 ini, berhasil mencetak sejarah sebagai penembak asal Indonesia yang lolos menuju Olimpiade tanpa menggunakan status wildcard.