Dijamin Lezat! Berikut Ini 3 Tips Memasak Pakai Bumbu Instan

By Anna Maria Anggita, Sabtu, 17 September 2022

Tips memasak dengan bumbu instan

Parapuan.co - Memasak makanan menggunakan bumbu kemasan tentu lebih praktis ya, Kawan Puan.

Namun sebagin orang menganggap bahwa memasak menggunakan bumbu instan membuat makanan kurang umami.

Sebenarnya agar hidangan yang dimasak menggunakan bumbu kemasan tetap sedap, kamu harus memerhatikan petunjuk pada kemasan.

Tak hanya itu saja, ada pula tips lainnya untuk memasak menggunakan bumbu kemasan. Apa saja?

1. Perhatikan Takaran

Dilansir dari Kompas.com, Agna Charissa selaku head marketing PT. Sabana Barokah mengungkap kalau Kawan Puan harus memperhatikan bahan dan bumbu masak yang akan digunakan.

Contohnya saja dalam bumbu 40 gram kemasan itu ada takaran bahan masakan yang harus disesuaikan.

"Misalnya mau membuat opor kuning, daging ayamnya itu harus setengah kilogram, airnya bisa 500-750 mililiter. Kalau bumbu rendangnya cocok untuk 250 gram daging," papar Agna.

Jadi Kawan Puan dapat menyesuaikan takaran bahan dan bumbu yang dibutuhkan sesuai dengan petunjuk penggunaan masing-masing produk ya.

Baca Juga: Kenali Perbedaan Bumbu Instan dan Bumbu Segar untuk Masak Ini