Tren Skin Cycling Viral di TikTok, Ini Saran Dokter untuk Kulit Sensitif

By Ratu Monita, Kamis, 22 September 2022

Viral di TikTok tren skin cycling.

Parapuan.co - Baru-baru ini industri kecantikan tengah diramaikan dengan tren skin cycling yang viral di TikTok

Tren kecantikan tersebut dipopulerkan pertama kali oleh dokter kulit tersertifikasi asal New York, Dr. Whitney Bowe, MD. 

Dr. Bowe menemukan fakta mengenai four day regimen, lalu ia mencoba untuk menyebarkan metode perawatan tersebut melalui media sosial TikTok dan Instagram. 

Sontak, tren kecantikan tersebut pun viral di TikTok dan menjadi perbincangan sejumlah beauty enthusiast

Sederhananya, skin cycling merupakan jadwal pemakaian perawatan kulit di malam hari selama 4 hari.

Selama 4 hari tersebut, kita dianjurkan untuk memakai skincare dengan kandungan bahan aktif berbeda secara bergantian dan membiarkan kulit untuk beristirahat saat beberapa hari setelahnya. 

"Tren ini merupakan jadwal perawatan selama empat malam: malam eksfoliasi, malam retinoid, malam pemulihan, malam pemulihan, dan ulangi," jelas Dr. Dowe, dikutip dari laman Allure

Siklus empat malam itu terdiri dari satu malam eksfoliasi, satu malam retinol, dan dua malam waktu istirahat kulit dengan menggunakan produk skincare hydrating.

Menariknya, tren kecantikan yang populer di TikTok ini diklaim dapat memberikan hasil yang lebih optimal pada kulit. 

Baca Juga: Viral di TikTok Gaya Enzy Storia di New York Fashion Week, Bak Model Profesional