Bohlam Lampu di Rumah Sering Putus? 3 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya

By Saras Bening Sumunar, Sabtu, 24 September 2022

Penyebab bohlam lampu sering putus.

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah bohlam lampu di rumahmu cepat putus?

Idealnya, bohlam lampu dapat bertahan selama total 900 jam.

Namun jika bohlam cepat putus, tandanya ada masalah yang perlu segera kamu tangani.

Lantas, apa penyebab bohlam lampu sering putus?

Malansir dari Kompas.comini bisa jadi alasannya:

1. Tegangan Listrik yang Terlalu Tinggi

Tegangan listrik yang terlalu tinggi membuat bohlam mudah putus.

Artinya, jika pasokan tegangan listrik terlalu besar, bohlam umumnya akan menyala lebih terang dan lebih cepat padam.

Untuk itu, kamu dapat menguji tegangan pada stop kontak standar (120 V), menggunakan multimeter atau penguji tegangan dan pastikan kamu tahu cara melakukannya dengan aman karena listrik akan menyala.

Baca Juga: Hemat Listrik! Ini 4 Cara Mencerahkan Kamar Tidur yang Gelap