5 Jenis Profesi yang Aman Selama Resesi Terjadi, Ada Apa Saja?

By Firdhayanti, Jumat, 7 Oktober 2022

Pekerjaan yang aman selama resesi.

Parapuan.co - Akhir-akhir ini ramai wacana ancaman resesi global yang akan terjadi pada tahun 2023 mendatang.

Tentu kondisi tersebut memicu kekhawatiran bagi masyarakat khususnya dalam hal keamanan finansial.

Berbicara mengenai resesi dan keamanan finansial, pasti erat kaitannya dengan pekerjaan.

Pasalnya, resesi bisa berdampak pada perusahaan dan berujung pada keputusan PHK massal.

Namun, terdapat berbagai profesi yang dapat bertahan ditengah resesi, seperti yang dilansir dari Indeed berikut ini:

1. Tenaga Kesehatan

Profesi tenaga kesehatan tidak berkurang permintaannya, termasuk saat resesi.

Pasalnya, kesehatan merupakan salah satu hal yang harus diperhatikan dengan baik.

Para pekerja medis seperti dokter, perawat, apoteker dan pekerjaan lainnya memiliki karier yang tak terkena dampak dari resesi

2. Guru