Prospeknya Cerah, 5 Profesi Ini Akan Banyak Dibutuhkan 3 Tahun Mendatang

By Ardela Nabila, Rabu, 12 Oktober 2022

Profesi dengan prospek cerah.

Parapuan.co - Perkembangan revolusi industri 5.0 yang tengah dipersiapkan oleh Indonesia telah membawa banyak perubahan.

Oleh sebab itu, akan ada banyak profesi yang dibutuhkan di masa mendatang untuk menjawab berbagai tantangan tersebut.

Apalagi revolusi industri 5.0 nantinya akan lebih fokus pada sinergi peran manusia dengan teknologi.

Menurut World Economic Forum (WEF), dikutip dari laman Universitas Pelita Harapan (UPH) dari Kompas.com, akan ada lima pekerjaan yang paling dibutuhkan dan berprospek cerah di masa depan, yuk simak!

1. Spesialis Artificial Intelligence (AI) dan Pembelajaran Mesin

Kecerdasan buatan akan sangat dibutuhkan untuk membantu berbagai industri menyelesaikan pekerjaan secara efisien dan efektif.

Profesi spesialis AI akan dibutuhkan untuk menciptakan kecerdasan buatan yang dimiliki sistem komputer untuk meniru cara berpikir manusia.

Adapun spesialis pembelajaran mesin yang berfokus pada pemanfaatan perangkat lunak dan keras, yang menjadi bagian dari sistem perancangan AI.

Keterampilan yang dibutuhkan untuk menekuni profesi ini adalah kemampuan mengolah algoritma untuk mengumpulkan dan menganalisis data dalam jumlah serta skala besar.

Baca Juga: 5 Jenis Profesi yang Aman Selama Resesi Terjadi, Ada Apa Saja?