Sukses Jadi Kreator Konten, Pengemudi Ojol Perempuan Ini Bagikan Rahasianya

By Ardela Nabila, Kamis, 20 Oktober 2022

Tips jadi kreator konten.

Parapuan.coKreator konten video pendek dewasa ini menjadi salah satu profesi baru yang menjanjikan.

Jika pada awalnya membuat konten di media sosial hanya dianggap sebagai hobi semata, kini kreator konten terbukti bisa menjadi ladang mata pencaharian utama seseorang.

Apalagi kehadiran berbagai platform video pendek yang banyak dijadikan tujuan utama untuk mencari hiburan telah membuka banyak peluang bagi siapapun yang ingin menjadi kreator konten.

Seorang pengemudi ojek online (ojol) bernama Octaviane Kalalo telah membuktikan bagaimana platform berbasis video pendek seperti SnackVideo dapat dijadikan sebagai sumber penghasilan.

Melalui akunnya @OjolNgangenin, Octa membagikan konten-konten komedi seputar kehidupan sehari-hari sepasang suami istri.

Kreator konten di SnackVideo, Octaviane Kalalo.

Kontennya yang otentik dan dinilai dekat dengan masyarakat umum pun berhasil menarik perhatian otentik, membuatnya kian populer di platform tersebut.

Bahkan ia dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari melalui penghasilannya sebagai seorang kreator konten.

“Semenjak menjadi kreator konten, alhamdulillah aku bisa mencukupi kebutuhan. Tadinya pas pandemi sampai jual motor, sekarang bisa kebeli motor lagi. Handphone yang sebelumnya kurang memadai, sekarang jadi lebih memadai,” ungkapnya dalam keterangan yang diterima PARAPUAN.

Baca Juga: Gandeng Kemendikbud Ristek, SnackVideo Gelar Kompetisi Konten Video Pendek Hadiah Jutaan Rupiah