5 Manfaat Menggunakan Petroleum Jelly, Bagus untuk Perawatan Kulit

By Anna Maria Anggita, Sabtu, 12 November 2022

Manfaat petroleum jelly bagi kulit

Parapuan.co - Petroleum jelly tak hanya digunakan untuk melembapkan area bibir saja lho, Kawan Puan.

Pasalnya petroleum jelly ini ternyata sangat bermanfaat untuk berbagai kondisi kulit.

Dilansir dari Medical News Today, berikut ini berbagai manfaat menggunakan petroleum jelly untuk kulit, simak selengkapnya ya!

1. Mencegah Hilangnya Kelembapan pada Kulit

Kawan Puan harus tahu kalau kulit itu tidak mudah menyerap petroleum jelly, jadi bahan ini bukan untuk melembapkan kulitmu.

Meski begitu, penggunaan petroleum jelly di kulit itu tetap bermanfaat karena bisa jadi penghalang masuknya kotoran dan mencegah hilangnya kelembapan.

Misalnya saja menggunakan petroleum jelly di bawah hidung untuk mencegah iritasi karena sering menyeka hidung saat pilek.

2. Mencegah Gesekan antar Kulit

Gesekan antar kulit saat menggunakan pakaian itu sangat tidak nyaman ya, Kawan Puan.

Baca Juga: Melapisi Wajah dengan Petroleum Jelly sedang Viral di TikTok, Ini Kata Ahli