Viral 2 Siswa Penari Dipuji Agnez Mo, Ini 5 Manfaat Dance Sport bagi Kesehatan

By Alessandra Langit, Kamis, 19 Januari 2023

Manfaat dance sport bagi tubuh, seperti dua siswa penari yang viral setelah dipuji Agnez Mo.

Parapuan.co - Nama Keysha Aditia Putra Winardi dan Devina Anindita dari SMP 1 Ciawi kini tengah menjadi sorotan publik.

Dua pelajar tersebut viral di media sosial setelah tampil dance sport di lapangan sekolah mereka.

Alih-alih mendapat pujian, keduanya malah mendapat hujatan dari netizen hingga dijuluki generasi perusak bangsa.

Melihat hal tersebut, penyanyi Agnez Mo memberikan semangat dan pujian kepada kedua penari tersebut. Ia bahkan menyempatkan waktu bertemu dengan mereka.

Jarang diketahui, menari merupakan salah satu cabang olahraga yang baik bagi tubuh.

Tak hanya bermanfaat bagi kreativitas kita, menari juga memiliki dampak baik untuk kesehatan. 

Melansir Everyday Healthberikut manfaat dance sport bagi kesehatan tubuh kita: 

1. Meningkatkan Fungsi Kardiovaskular

Seperti latihan aerobik lainnya, menari sangat bagus untuk meningkatkan fungsi kardiovaskular.

Baca Juga: 4 Aktivitas Fisik Seru agar Hidup Lebih Sehat dan Bahagia, Apa Saja?