Parapuan.co - Mencegah penuaan dan kerutan memang biasanya dilakukan dengan perawatan serta skincare.
Tapi, tahukah kamu kalau ada beberapa sumber makanan untuk mencegah penuaan dan kerutan di wajah?
Pastinya jika ingin mencegah penuaan dan kerutan di wajah secara alami, maka bisa dengan makan makanan sehat.
Mengutip dari Healthshots, dr. Rinky Kapoor, Konsultant Dermatology, Dokter Kulit Kosmetik, dan Ahli Bedah Kulit, di The Esthetic Clinics mengungkap, makanan tidak hanya dapat mencegah gejala penuaan tetapi juga dapat membantu menghilangkannya.
"Pola makan kaya makanan bernutrisi yang cocok untuk kulit akan melawan perkembangan keriput, garis halus, kulit kusam, dan bahkan meningkatkan produksi kolagen," ujar dr. Rinky.
Berikut ini lima daftar makanan untuk mencegah penuaan dan kerutan:
1. Bayam dan Brokoli
Bayam merupakan sayuran berdaun hijau yang kaya akan semua vitamin, zat besi, magnesium, dan beta karoten.
Mengonsumsi bayam akan membuat kulit jadi halus dan terlihat segar, bahkan rambut pun tampak berkilau serta kuat.
Baca Juga: Sama-Sama Atasi Tanda Penuaan, Ini Bedanya Bovine Collagen dan Marine Collagen