Dokter Bagikan Tips Merawat Kesehatan Kulit Bayi agar Tidak Bermasalah

By Anna Maria Anggita, Jumat, 29 September 2023

Tips merawat kulit bayi

Parapuan.co - Orang tua harus tahu bahwa merawat kulit bayi itu harus lebih hati-hati.

Pasalnya kulit bayi rentan mengalami iritasi dan kemerahan.

Berdasarkan siaran pers dari HDI, Ikatan Dokter Anak Indonesi (IDAI) menjelskan bahwa dermatitis atopik atai eksim atopik merupakan gangguan kulit yang paling sering terjadi pada anak-anak, terutama bayi.

Gejala dermatitis atopik sendiri di antaranya kulit kering, kemerahan, bersisik, dan gatal di satu atau beberapa bagian wajah, leher, siku atau lipatan, lutut, dan pergelangan kaki.

Mengetahui kondisi tersebut, dr. Kristina Listiyani Aulia selaku Medical Consultant HDI menyatakan, menjaga kebersihan kulit bayi itu sangat penting.

Sebab, kebersihan kulit bayi itu sangat penting untuk kesehatan si kecil secara keseluruhan.

"Bayi yang memiliki masalah kulit akan lebih rentan merasa tidak nyaman sepanjang hari," terang dr. Kristiana.

Menurutnya, kondisi tersebut berdampak pada kualitas tidur si kecil dan akhirnya dapat mengganggu proses pertumbuhan dan perkembangan di masa depan.

"Jadi, sangat penting bagi orang tua untuk merawat kulit bayi mereka dengan baik," tambahnya.

Baca Juga: Bisa untuk Kulit Bayi, Ternyata Ini Cara Menggunakan Thermal Water