Parapuan.co - Untuk menghadirkan pengalaman menikmati aromaterapi dengan nuansa yang berbeda, Secret Garden merilis koleksi reed diffuser dengan wewangian yang menenangkan.
Lebih dari sekadar reed diffuser biasa, terobosan Aroma Reed ini tidak hanya menekankan pada desain, varian, dan aroma saja.
Tetapi juga pada penggunaan bahan-bahan premium yang melahirkan kualitas bermutu.
Koleksi Reed Diffuser dari Secret Garden ini juga hadir untuk memberikan ketenangan melalui perpaduan aroma unik yang dirancang khusus untuk menenangkan jiwa dan membangkitkan semangat.
Aroma Reed ini dapat digunakan sebagai pengharum ruangan, dekorasi rumah, membantu menciptakan kualitas hidup yang lebih baik, serta meningkatkan mood dan suasana hati.
Untuk merasakan keindahan wewangian alam, Aroma Reed hadir dengan delapan aroma yang menawarkan delapan momen berbeda.
1. Ubud Bali
Terinspirasi dari keindahan sawah di Ubud, Bali, aroma reed diffuser Ubud Bali ini memiliki nuansa Floral, Rice, Powdery, dan Musky.
Aroma ini bisa memberikan atmosfer damai yang mengingatkan pada lansekap Bali yang indah.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Lilin Aromaterapi untuk Menciptakan Ketenangan di Rumah