Ini Ide Rayakan Halloween Bareng Anak Berdasarkan Kategori Usia

By Arintha Widya, Rabu, 25 Oktober 2023

Tidak Ada Tradisi Trick or Treat di Indonesia, Ini Ide Rayakan Halloween Bareng Anak

Parapuan.co - Kawan Puan, perayaan Halloween di Indonesia tentu tidak sama seperti di sejumlah negara di luar negeri.

Kamu mungkin sering melihat bagaimana orang Amerika Serikat atau Eropa merayakan Halloween.

Semua orang akan berdandan dengan kostum menyeramkan, lalu anak-anak akan berkeliling mengetuk pintu-pintu rumah tetangga dengan meneriakkan "trick or treat".

Saat pintu dibuka, mereka mungkin akan lari ketakutan karena dikejutkan si empunya rumah, atau bakal mendapatkan permen dari pemilik rumah.

Namun, di Indonesia tidak ada tradisi semacam itu sehingga Halloween dapat dirayakan dengan cara yang berbeda.

Mengutip Parents, berikut ini beberapa ide merayakan Halloween bareng anak yang bisa kamu lakukan berdasarkan kategori usia!

Ide Merayakan Halloween dengan Anak Berusia 5 Tahun ke Bawah

1. Pergi ke Festival atau Pasar Malam

Halloween tidak perlu dirayakan pada tanggal 31 Oktober karena anak balita belum paham bedanya.

Baca Juga: Tempat Belajar Balita, Apa Beda Montessori School dan Daycare?