5 Strategi Mengelola Keuangan untuk Persiapan Dana Haji agar Ibadah Lancar

By Arintha Widya, Senin, 8 Januari 2024

ilustrasi strategi keuangan untuk menyiapkan dana haji

Parapuan.co - Kawan Puan, ongkos naik haji (ONH) di Indonesia rata-rata meningkat 5 persen setiap tahunnya.

Hal ini membuat kamu perlu mempersiapkan diri lebih ekstra agar dana untuk naik haji terpenuhi.

Bagaimana cara menyiapkan dana haji jika kamu ingin naik haji tahun 2024 ini?

Simak strategi mengelola keuangan untuk menyiapkan dana haji seperti dalam pers rilis yang diterima PARAPUAN dari Mega Live di bawah ini!

1. Cari Tahu Kategori Haji Berdasarkan Budget

Pertama, cari tahu kategori haji untuk menyesuaikan dengan budget atau anggaranmu.

Ada dua kategori haji, yaitu reguler dan khusus. Kamu bisa memilih salah satunya dengan mengacu pada ONH pada 2024.

Berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 7 Tahun 2023 tentang Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji Tahun 1444 Hijriah/2023, biaya haji reguler berkisar antara Rp44,3 juta hingga Rp55,9 juta.

Sedangkan kisaran biaya paket haji khusus 2023 adalah sebesar Rp192,1 juta sampai sekitar Rp538 juta.

Baca Juga: Tips Hemat Menabung Biaya Haji yang Diusulkan Naik Oleh Kemenag