Belajar dari Video Viral Luna Maya Marah ke Karyawan, Pahami 5 Etika Magang Ini

By Arintha Widya, Kamis, 1 Februari 2024

Belajar dari Video Viral Luna Maya Marah-Marah, Pemagang Wajib Tahu Etika Magang Ini

Parapuan.co - Baru-baru ini viral di media sosial video Luna Maya marah-marah ke karyawan di tengah rapat.

Usut punya usut, video tersebut direkam oleh karyawan magang yang kemudian diunggah di TikTok.

Menanggapi video dirinya yang sedang viral, Luna Maya mengaku sedang kesal karena presentasi karyawan tidak sesuai ekspektasinya.

Hal ini sebenarnya wajar terjadi di dunia kerja. Sebagai atasan, bisa dipahami jika Luna Maya mengomel ketika karyawan tidak mengerjakan pekerjaan dengan baik.

Terlepas dari dirinya yang marah di tengah rapat, sikap pemagang yang merekam video Luna Maya jadi sorotan publik.

Sikap tersebut dianggap kurang etis, apalagi direkam oleh seseorang karyawan di perusahaan yang sama.

Melansir Kompas.com, Luna Maya sendiri mengaku sudah menegur pemagang terkait dan menyelesaikan masalah video viral itu secara kekeluargaan.

Di sisi lain, menjadi pemagang atau pekerja magang seharusnya memperhatikan etika bekerja secara profesional.

Walau hanya magang sementara, Kawan Puan perlu memahami etika kerja untuk menunjukkan integritas seperti melansir Premium Graduate berikut ini: 

Baca Juga: Sudah Bulat Mau Mengundurkan Diri? Begini Etika Resign yang Baik