Mengenal Apa Itu Soft Saving yang Jadi Tren di Kalangan Gen Z dan Dampaknya

By Arintha Widya, Sabtu, 10 Februari 2024

Mengenal Apa Itu Soft Saving yang Jadi Tren di Kalangan Gen Z dan Dampaknya

Parapuan.co - Kawan Puan, ternyata beberapa bulan terakhir sedang tren soft saving di kalangan generasi Z atau Gen Z.

Soft saving menjadi kebiasaan yang tengah disukai dan dilakukan Gen Z dalam pengelolaan keuangan mereka.

Apa itu soft saving dan mengapa populer di kalangan Gen Z? Bagaimana dampaknya terhadap situasi keuangan?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut, berikut ini penjelasan tentang soft saving sebagaimana melansir Fool.com!

Apa Itu Soft Saving?

Ide soft saving sebenarnya bermula dari gaya hidup soft atau lembut/lunak, atau bisa juga dimaknai santai.

Gen Z kebanyakan menjalani gaya hidup yang tidak bekerja terlalu keras, dan lebih mengutamakan perawatan diri, kebahagiaan, dan kesehatan mental.

Seiring dengan gaya hidup soft living atau kehidupan lunak yang mereka terapkan, Gen Z juga mengaplikasikan soft saving.

Soft saving adalah kebiasaan keuangan di mana generasi Z tidak banyak menyisihkan uang untuk pensiun dan tujuan masa depan.

Baca Juga: Selain Sudah Menabung, Ini Ciri Kamu Punya Persiapan Dana Pensiun