Parapuan.co - Setiap tahunnya, Hari Ginjal Sedunia atau World Kidney Day diperingati pada 7 Maret.
Adanya Hari Ginjal Sedunia ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran penduduk dunia terhadap pentingnya kesehatan ginjal.
Bukan hanya itu, Hari Ginjal Sedunia juga mengajak masyarakat untuk menghentikan kebiasan-kebiasan buruk yang dapat memicu masalah kesehatan ginjal.
Melansir dari laman World Kidney Day, saat ini penyakit ginjal menempati peringkat kedelapan penyebab kematian.
Dan jika tidak segera mendapatkan pengobatan tepat, penyakit ginjal diproyeksikan menjadi penyebab utama kelima kematian pada tahun 2040.
Pada dasarnya, ginjal merupakan salah satu organ penting dalam tubuh yang bertanggung jawab untuk menjaga keseimbangan cairan dalam tubuh.
Namun, karena kebiasaan buruk tertentu ginjal bisa rusak dan membuatnya tidak mampu bekerja secara optimal.
Mengutip dari laman Kidney, ada berbagai kebiasaan buruk yang perlahan-lahan dapat merusak ginjal.
Apa saja kebiasaan tersebut? Berikut PARAPUAN merangkum ulasan lengkapnya.
Baca Juga: Mengenal Penyakit Ginjal Kronis yang Disebut The Silent Killer