Ini 3 Tips Memilih Perhiasan untuk Mempercantik Baju Lebaran

By Anna Maria Anggita, Jumat, 29 Maret 2024

Tips memilih perhiasan untuk mempercantik baju Lebaran.

Parapuan.co - Perhiasan jadi aksesori yang penting Kawan Puan pakai untuk menyempurnakan tampilan baju Lebaran 2024.

Supaya penampilan outfit Lebaran makin menawan, maka Kawan Puan perlu memilih perhiasan yang tepat.

Penting bagi Kawan Puan agar tidak memakai perhiasan terlalu berlebihan, supaya look Lebaran secara keseluruhan menarik.

Dilansir dari Kompas.com, berikut ini tips memilih perhiasan untuk baju Lebaran:

1. Jangan Pilih Perhiasan Kecil

Brand Manager The Palace Jeweler, Winy Melita, menyatakan Kawan Puan perlu memperhatikan ukuran perhiasan yang akan dipakai saat Hari Raya Idulfitri 2024 nanti.

Hal ini dikarenakan saat Lebaran, orang akan memakai baju panjang dan tertutup, maka hindari  perhiasan berukuran kecil.

Sebab, memakai perhiasan berukuran kecil akan tertutup pakaian, sehingga kilaunya pun tak terlihat.

2. Jangan Pilih Rantai Kalung Pendek

Baca Juga: 5 Warna Hijab untuk Lebaran yang Cocok dengan Outfit Earth Tone