Sulit Terbuka Pada Pasangan, Apa Itu Hypervigilance dalam Hubungan?

By Arintha Widya, Sabtu, 30 Maret 2024

ilustrasi apa itu hypervigilance dalam hubungan

Parapuan.co - Kawan Puan, keterbukaan dalam komunikasi merupakan aspek penting ketika menjalin hubungan.

Namun, ternyata ada kondisi di mana seseorang sulit terbuka dengan orang lain, walaupun kepada pasangan sendiri.

Lantas, apa yang membuat seseorang sulit terbuka pada pasangan? Salah satunya adalah hypervigilance atau kewaspadaan berlebihan.

Yuk, kenali apa itu hypervigilance dalam hubungan, tanda-tanda, dan penyebabnya seperti dikutip dari Marriage berikut ini!

Mengenal Istilah Hypervigilance dalam Hubungan

Hypervigilance adalah istilah yang digunakan untuk menggambarkan tingkat kesadaran dan kewaspadaan yang tinggi.

Kondisi ini dapat muncul sebagai reaksi berlebihan seseorang terhadap lingkungannya atau fokus yang berlebihan pada hal-hal tertentu dalam lingkungan tersebut.

Ketika berbicara tentang hubungan, hypervigilance emosional dapat membuat pasangan sulit untuk benar-benar rileks dan terbuka satu sama lain.

Ketika satu pihak merasa selalu waspada dan tidak percaya terhadap pasangan mereka, maka akan menyebabkan stres dan kebencian, yang ujung-ujungnya merusak hubungan dalam jangka panjang.

Baca Juga: Sama-Sama Rela Berkorban, Ini Beda Bucin dan Simping dalam Hubungan