Parapuan.co - Kawan Puan, ada sejumlah istilah bisnis yang harus kamu pahami jika ingin menjalankan ide usaha.
Di antaranya adalah omzet dan profit, yang sering kali dianggap sama padahal berbeda.
Keduanya mungkin dianggap sama karena memang berkaitan dengan jumlah pendapatan dan keuntungan dari menjalankan ide usaha.
Lantas, sebenarnya apa perbedaan antara omzet dan profit? Simak uraiannya seperti merangkum Gramedia.com berikut ini!
Apa Itu Omzet dalam Bisnis
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), omzet adalah jumlah uang hasil penjualan barang (dagangan) tertentu selama suatu masa jual.
Omzet atau sering disebut pendapatan kotor adalah jumlah total nilai penjualan produk dalam periode tertentu.
Ini bukan merupakan keuntungan bisnis, tetapi nilai sebelum mengurangkan biaya-biaya seperti produksi, gaji pegawai, dan biaya operasional lainnya.
Omzet sering digunakan sebagai indikator untuk menilai peluang bisnis dalam skala perusahaan, apakah itu kecil, menengah, atau besar.
Baca Juga: Waspada, Ini 3 Masalah yang Kerap Muncul Saat Jalankan Ide Usaha