Parapuan.co - Kawan Puan, ibu mertua sebenarnya sama seperti ibu kita sendiri yang terkadang bisa bersikap galak.
Galak belum tentu berarti ibu mertua membencimu. Bisa jadi memang karakternya agak keras dan tegas.
Agar tidak salah paham terhadap ibu mertua, kenali ciri-ciri ibu mertua toksik seperti merangkum Pinkvilla berikut ini!
1. Mengkritikmu Secara Berlebihan
Ciri-ciri yang pertama adalah mengkritikmu secara berlebihan, mulai dari dalam hal pilihan hidup, gaya hidup, hingga kebiasaan.
Ia bahkan sangat mungkin akan mengkritik gaya parenting-mu ke anak dan ikut campur urusan rumah tanggamu dengan pasangan secara keseluruhan.
2. Ikut Campur Atas Keputusanmu
Ibu mertua yang toksik cenderung akan ikut campur terhadap keputusan apapun dalam rumah tanggamu, bahkan walau kalian tinggal terpisah.
Ia bisa saja sering bertanya dan menghubungi suamimu (anaknya) untuk menginterupsi kehidupan rumah tangga kalian.
Baca Juga: Seperti di Series Queen Charlotte, Ini 6 Cara Mendekati Ibu Mertua