Parapuan.co - Kawan Puan tahukah kamu kalau bawah putih memiliki manfaat luar biasa untuk tanaman?
Di dalam bawang putih terdapat kandungan kalium, kalsium, dan fosfor yang baik untuk tanaman.
Kalium dan fosfor adalah dua dari tiga mikronutrien dasar yang dibutuhkan tanaman agar tumbuh subur.
Oleh karena itu, kulit bawang putih bisa digunakan sebagai pupuk tanaman yang membuatnya semakin subur.
Namun, bagiamana cara mengaplikasikannya? Melansir dari laman Kompas.com, berikut lengkapnya.
Cara Membuat Pupuk Cair dari Kulit Bawang
- Tempatkan kulit bawang putih dalam botol kaca atau plastik.
- Tambahkan air. Untuk setiap 1 liter air, gunakan 2 umbi kulit bawang putih.
- Aduk hingga merata. Tutup rapat wadahnya agar larutan bisa dikocok dengan kuat.
Baca Juga: Manfaat Air Lemon untuk Tanaman, Jadi Pupuk Alami hingga Mengusir Hama