Kecanduan Judi Online Picu Seseorang Lakukan KDRT, Bagaimana Mengatasinya?

By Arintha Widya, Selasa, 15 Oktober 2024

Judi online memicu KDRT, ini penyebab dan cara mengatasinya menurut psikolog.

Parapuan.co - Kawan Puan, kecanduan judi online (judol) akhir-akhir ini menjadi masalah serius di Indonesia.

Terlebih karena perilaku judi online memengaruhi banyak aspek kehidupan, termasuk memicu tindak kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Tindakan kekerasan atau KDRT muncul akibat gangguan emosional pelaku judol, yang bisa dibilang memang sering mengalami mood swing atau perubahan suasana hati yang cepat.

Bagaimana kecanduan judi online memicu KDRT dan adakah cara untuk mengatasinya? Simak informasi seperti dirangkum dari Kompas.com berikut ini!

Jumlah Pemain Judi Online di Indonesia

Di Indonesia, sebagian pemain judi online berasal dari berbagai kalangan dan kelompok usia. Sebagian dari mereka ialah orang yang sudah menikah.

Hal ini tersirat dari yang disampaikan oleh Atik Tri Wahyuni, seorang pendamping korban KDRT di organisasi Solidaritas Perempuan untuk Kemanusiaan dan Hak Asasi Manusia (Spekham), Solo, Jawa Tengah.

Atik mengungkapkan bahwa ia pernah mendampingi beberapa ibu muda yang suaminya pelaku judol.

Salah satu dari perempuan yang didampinginya mengaku suaminya sering mengancam dan kasar setelah terlibat judi online.

Baca Juga: Judi Online Bikin Banyak Pasien Jalani Rawat Jalan di Rumah Sakit Jiwa, Semua Laki-laki