KPPPA Kenalkan Nilai Pancasila pada Anak melalui Permainan Tradisional

By Tim Parapuan, Senin, 2 Desember 2024

Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Arifah Fauzi.

Parapuan.co - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Arifah Fauzi, memperkenalkan tiga program prioritas yang akan dijalankan oleh kementeriannya dalam lima tahun ke depan.

Salah satu program yang menjadi sorotan adalah Ruang Bersama Merah Putih, yang dirancang untuk menanamkan nilai-nilai Pancasila pada generasi muda melalui kegiatan yang melibatkan permainan tradisional berbasis kearifan lokal.

Dalam acara CEO Insight Women's Leader Discussion, Arifah Fauzi menjelaskan bahwa Ruang Bersama Merah Putih akan berfungsi sebagai ajang untuk memperkenalkan karakter mulia pada anak-anak.

"Permainan tradisional memiliki filosofi yang sangat tinggi. Melalui permainan ini, anak-anak diajarkan untuk bekerja sama, gotong-royong, sportivitas, dan menghargai perbedaan," ungkap Arifah Fauzi dalam acara CEO Insight Women's Leader Discussion, di Jakarta, pada Selasa (26/11/2024).

Program ini bertujuan untuk membantu anak-anak belajar menghargai keberagaman, serta menanamkan nilai-nilai dasar Pancasila, seperti persatuan, keadilan, dan kesetaraan.

Program Ruang Bersama Merah Putih juga diilhami oleh semangat kebersamaan yang tercipta dalam retreat para menteri di Magelang, Jawa Tengah.

"Semangat kerjasama yang terbangun di Magelang menjadi dasar bagi kami untuk mewujudkan program ini. Ini adalah contoh nyata bagaimana seluruh kementerian dan lembaga pemerintah bisa bersinergi demi kepentingan bersama," ujar Arifah.

Melalui ruang ini, Kementerian PPPA ingin menegaskan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, masyarakat, dan sektor lainnya dalam mendukung pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas, yang mencakup pendidikan, kesehatan, prestasi olahraga, dan kesetaraan gender.

Baca Juga: Kemen PPPA Rilis Survei Pengalaman Hidup Perempuan Nasional dan Survei Nasional Pengalaman Hidup Anak dan Remaja