5 Langkah Memperbaiki Hubungan Ibu dan Anak Perempuan yang Sempat Renggang

By Saras Bening Sumunar, Kamis, 13 Februari 2025

Memperbaiki hubungan ibu dan anak perempuan yang sempat merenggang.

Parapuan.co - Hubungan antara ibu dan anak perempuan merupakan salah satu ikatan emosional yang paling kuat dalam kehidupan.

Dari kecil hingga dewasa, seorang anak perempuan cenderung menjadikan ibunya sebagai panutan, tempat berbagi cerita, dan sumber dukungan utama dalam hidup.

Sayangnya, membangun hubungan yang harmonis tidak selalu berjalan mulus.

Seiring bertambahnya usia, perubahan fase kehidupan, perbedaan cara pandang, hingga ekspektasi yang tidak selaras bisa menimbulkan konflik dalam hubungan ibu dan anak perempuan.

Tidak sedikit ibu dan anak perempuan yang mengalami ketegangan dalam komunikasi, terutama saat anak beranjak remaja atau memasuki fase dewasa.

Dalam rangka perayaan Hari Valentine 2025, tidak ada salahnya jika kamu memperbaiki hubungan antara ibu dan anak perempuan yang pernah renggang.

Kalau Kawan Puan bingung bagaimana membangun hubungan harmonis antara ibu dan anak, berikut langkah yang bisa dilakukan:

1. Mendengarkan Satu sama Lain

Menurut laman Sass and Smallslangkah awal untuk membangun keharmonisan antara ibu dan anak adalah mendengarkan satu sama lain.

Baca Juga: 8 Ide Jualan Produk Kebutuhan Ibu dan Anak yang Menguntungkan