Parapuan.co - Menghabiskan waktu di luar ruangan sambil menikmati makanan bersama keluarga atau teman adalah momen yang tak ternilai, apalagi saat cuaca sedang cerah. Dapur outdoor bisa menjadi solusi bagi Kawan Puan yang ingin memasak sekaligus menikmati kebersamaan dengan keluarga tercinta.
Namun, bagaimana membuat dapur outdoor dan apa saja yang mesti kamu siapkan agar ruangan tetap fungsional meski minimalis? Yuk, cari tahu hal-hal penting terkait dapur outdoor seperti merangkum Good Homes Magazine di bawah ini!
Bukan Sekadar Gaya Hidup, Tapi Fungsi Nyata
Popularitas dapur outdoor meningkat tajam sejak masa pandemi, saat banyak orang lebih memilih beraktivitas di rumah, termasuk memasak dan bersosialisasi.
Felix Heinrich dari Flammkraft menyebutkan, "Orang-orang menikmati pengalaman memasak, makan, dan bersosialisasi di udara terbuka, yang sejalan dengan kecintaan masyarakat terhadap alam, taman, dan aktivitas luar ruangan."
Steve Esdaile dari EO menambahkan bahwa dapur luar bisa menjadi "jantung dari ruang hidup outdoor", memungkinkan orang untuk menikmati keindahan alam sambil tetap merasakan kenyamanan rumah.
Keuntungan Praktis yang Tak Terbantahkan
Dengan dapur outdoor, kamu tak perlu lagi bolak-balik dari dapur ke halaman saat mengadakan acara. "Kamu bisa menyiapkan makanan, menyajikan minuman, dan bersosialisasi dengan tamu semuanya di satu tempat," kata Steve.
Dapur luar juga menawarkan fleksibilitas dalam desain, memungkinkan kamu memilih apakah ingin meletakkannya dekat rumah untuk kemudahan akses, atau di sudut taman untuk menciptakan zona masak yang tenang dan terpisah.
Baca Juga: Ide Rak Dapur Estetik yang Bisa Kamu Terapkan di Rumah, Apa Saja?