Parapuan.co - Sejak penayangan perdananya, sinopsis drakor Heavenly Ever After banyak dicari di internet. Drakor dengan genre drama fantasi ini dikemas dengan premis yang cukup unik karena menampilkan kisah cinta pasangan suami istri di kehidupan selanjutnya, di surga.
Drama Korea Heavenly Ever After sendiri dirilis perdana di layanan streaming Netflix pada 19 April 2025 dengan total 12 episode yang tayang setiap hari Sabtu dan Minggu. Berikut sederet fakta menarik drakor Heavenly Ever After!
1. Dibintangi Aktor dan Aktris Ternama
Drakor Heavenly Ever After menampilkan sederet artis ternama Korea Selatan yang tak asing lagi, deretan pemain drakor Heavenly Ever After, yakni:
Kim Hye Ja sebagai Lee Hae Sook yang menjadi penghuni baru surga setelah meninggal dunia di usia 80 tahun.
Son Suk Ku sebagai Ko Nak Joon, suami Lee Hae Sook yang kembali ke usia 30-an saat masuk surga.
Han Ji Min, sebagai Som Yi, seseorang yang kehilangan ingatannya.
Lee Jung Eun, sebagai Lee Young Ae, partner sekaligus penerus bisnis Lee Hae Sook. Selain nama-nama tersebut, masih banyak bintang-bintang lainnya seperti Ryu Deok Hwan, Jung Ji Ahn, juga Park Jae Chul.
2. Menampilkan Plot Unik
Baca Juga: 5 Karakter Cowok Green Flag seperti Yang Gwan Sik di Drakor When Life Gives You Tangerines