Parapuan.co - Dalam rutinitas perawatan kulit sehari-hari, penggunaan sunscreen menjadi salah satu langkah penting yang seharusnya tidak terlewat meski beraktivitas di dalam ruangan. Paparan sinar ultraviolet (UV) dari matahari memiliki dampak jangka panjang terhadap kesehatan kulit, mulai dari penuaan dini, flek hitam, hingga peningkatan risiko kanker kulit.
Sunscreen bukan hanya sekadar pelengkap, melainkan garda pertama yang melindungi kulitmu dari kerusakan. Namun, meski banyak perempuan sudah menyadari pentingnya sunscreen, sayangnya masih banyak bagian tubuh yang luput dari perhatian saat mengaplikasikannya.
Fokus utama saat pakai sunscreen biasanya hanya tertuju pada wajah, padahal ada area lain yang juga sangat rentan terhadap efek buruk sinar matahari. Kesalahan ini mungkin tampak sepele, tetapi dalam jangka panjang dapat memberikan dampak serius terhadap kesehatan dan penampilan kulit.
Merangkum dari laman Kompas.com, berikut bagian tubuh perempuan yang sering terlewatkan ketika memakai sunscreen:
1. Telinga
Telinga merupakan salah satu bagian tubuh yang paling sering terkena sinar matahari langsung, terutama ketika berada di luar ruangan. Sayangnya, area ini sering sekali terlewatkan saat mengaplikasikan sunscreen.
Kulit di telinga sama tipisnya dengan kulit wajah, sehingga membutuhkan perlindungan sunsreen. Untuk itu, jangan lupa oleskan sunscreen ke seluruh bagian telinga, termasuk bagian belakang dan lipatan-lipatannya.
2. Leher dan Tengkuk
Kebanyakan perempuan hanya fokus mengaplikasikan sunscreen di wajah, lalu mengabaikan leher dan tengkuk. Padahal, kedua area ini sangat terpapar sinar matahari, terlebih jika kamu memakai atasan dengan kerah rendah atau rambut yang diikat ke atas.
Baca Juga: Ini yang Akan Terjadi Jika Tidak Reapply Sunscreen Saat Aktivitas di Luar Ruangan