Keren! Cuman Modal Rp3 Juta, Maharani Kemala Sukses Bangun MS Glow

Anna Maria Anggita - Sabtu, 20 Februari 2021
Keren! Cuman Modal Rp3 Juta, Maharani Kemala Sukses Bangun MS Glow
Keren! Cuman Modal Rp3 Juta, Maharani Kemala Sukses Bangun MS Glow

Parapuan.co - Kebutuhan kita terhadap produk kosmetik dan perawatan wajah membuat industri kecantikan tetap tumbuh di Indonesia.

Tak hanya brand Internasional saja, industri kecantikan juga menumbuhkan peluang bagi brand lokal.

Hal ini juga dirasakan oleh Kadek Maharani Kemala Dewi sebagai salah satu pendiri MS Glow.

Baca Juga: Iklan Tentang Kesetaraan Gender di India Sukses, Priyanka Chopra Sebut Iklan Dapat Mengubah Dunia! 

Lalu, bagaimana ya, sepak terjang perempuan yang akrab disapa Maharani Kemala ini, dalam mengembangkan bisnis MS Glow.

Dalam kanal Youtube milik Tya Ariestya, ITTIK Family, Maharani Kemala mengaku membangun sebuah bisnis di indsustri kecantikan bukanlah hal yang mudah baginya.

Mulanya, Maharani memang hanya menjual krim wajah saja untuk MS Glow.

“Modal awalnya itu Rp3 juta doang, dari THR, setahun sebelum aku resign, jadi dapet THR atau bonus itu buat full beliin barang, barang mentah,” ujarnya.



REKOMENDASI HARI INI

12 Cara Mengurangi Stres dan Mendapatkan Lebih Banyak Waktu Luang