Parapuan.co - Ikut magang di suatu perusahaan memberikan segudang manfaat bagi pesertanya yang rata-rata baru memasuki dunia kerja.
Berdasarkan situs Thebalancecareers.com, peserta magang umumnya pelajar yang menjelang akhir masa studi atau baru saja menamatkan studinya.
Dengan mengikuti magang, mereka cenderung lebih unggul dibandingkan sebayanya yang tidak pernah magang. Soalnya mereka yang magang mendapat banyak pengalaman bekerja.
Tak hanya pengalaman, mereka yang pernah ikut magang pun dapat memiliki koneksi yang lebih luas untuk membantu mereka mencari kerja tetap.
Makanya kalau ada kesempatan magang, Kawan Puan tidak boleh melewatkan kesempatan tersebut karena akan sangat membantu pengembangan karier kita di tahap awal.
Institusi pendidikan tinggi Manhattan Early College School (MECA) yang berbasis di New York, Amerika Serikat, bahkan mengemukakan magang punya sepuluh manfaat bagi pelajar. Mari simak enam di antaranya, seperti dilansir dari situs resmi mereka Meca.nyc.org berikut ini:
Baca Juga: Jangan Keliru! Kenali Bedanya Magang, Freelance dan Pekerja Kontrak