Paula Verhoeven Umumkan Kehamilan Kedua, Akui Deg-degan Meski Bukan Pengalaman Pertama

Firdhayanti - Minggu, 14 Maret 2021
Paula dan Kiano
Paula dan Kiano DOK. Instagra @paula_verhoeven

Parapuan.co -  Artis dan model Paula Verhoeven kini telah mengandung anak kedua dari pernikahannya dengan artis Baim Wong. 

Meskipun ini bukan kehamilan pertamanya, Paula masih merasa berdebar ketika melihat hasilnya. 

Lewat Instagram, Paula pun mengumumkan kebahagiaan atas kehamilan keduanya tersebut. 

Baca Juga: Sedang Hamil Besar, Zaskia Sungkar Justru Harus Hadapi Masalah Besar, Shireen Sungkar: 'My Strong Sister'

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Paula Verhoeven Wong (@paula_verhoeven)

Dalam unggahan Instagramnya, terlihat Paula sedang memegang alat pendeteksi kehamilan yang bertuliskan 'Yes', yang menandakan bahwa Paula positif hamil. 

"MasyaAllah Tabarakallah. Yes, positif hamil. Ini bukan pengalaman pertama, tapi tetep aja aku degdegan waktu mau coba test kehamilan. Aku coba 3 kali  tes buat mastiin hasilnya," ujar Paula dalam unggahan Instagramnya. 

Paula pun berterima kasih atas ucapan doa dari orang-orang di Instagram.

Ia pun juga meminta doa agar dirinya dan sang bayi agar selalu sehat. 

"Terima kasih ya bosque buat doa-doa kalian, @kianotigerwong mau jadi kakak. Mohon doanya semua, biar aku dan calon adek Kiano sehat selalu.
Aamiin," kata model berusia 33 tahun ini. 

Baca Juga: Bisa Berakibat Fatal, Jangan Biarkan Bayi Tidur Tengkurap Terlalu Lama, Ini Bahayanya

Sumber: Instagram
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Kawan Puan Mau Punya Tato? Pertimbangkan Hal Ini agar Tidak Menyesal