Viral Janin Meninggal Diduga Akibat Rumput Fatimah, Ini Kata Ahli

Putri Mayla - Kamis, 1 April 2021
bahaya rumput fatimah bagi ibu hamil
bahaya rumput fatimah bagi ibu hamil freepik

Parapuan.co - Apakah Kawan Puan tahu kabar viral di media sosial mengenai janin yang meninggal dalam kandungan dan diduga akibat rumput fatimah?

Lantas, apakah Kawan Puan tahu atau pernah mendengar tentang rumput fatimah? Ataukah Kawan Puan pernah mengonsumsinya?

Melansir dari Kompas.com, rumput fatimah merupakan salah satu tanaman herbal yang telah dikenal secara turun temurun oleh masyarakat bisa membantu proses persalinan ibu hamil.

Baca Juga: Catat! Ini Perbedaan Kontraksi Palsu dan Asli, Perhatikan Frekuensinya

Akan tetapi, nyatanya, mengonsumsi rumput fatimah berisiko mencelakakan bayi dalam kandungan maupun ibu hamil itu sendiri.

Dalam Buku 100+ Hal Penting yang Wajib Diketahui Bumil: Tanya Jawab Seputar Kehamilan dan Persalinan (2014) karya dr. Dian Indah Purnama, SpOG dijelaskan bahwa ibu hamil tidak boleh mengonsumsi rumput Fatimah (Labisa pumila).

Setelah diteliti, rumput fatimah mengandung zat sejenis oksitosin yang memiliki sifat merangsang kontraksi rahim.

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Aghnia Hilya Nizarisda


REKOMENDASI HARI INI

Representasi Karakter Perempuan dalam Game, Inklusivitas atau Eksploitasi?