Parapuan.co - Kawan Puan, plastik sampah masih menjadi isu lingkungan yang mendesak karena jumlah penggunaannya melebihi kemampuan kita untuk menanganinya.
Menurut data yang dilansir dari Worldpopulationreview, Indonesia menduduki peringkat ke-sebelas sebagai penghasil sampah plastik tertinggi loh, Kawan Puan!
Negara kita ini diketahui telah menyumbang sekitar 5 miliar ton sampah pada semester awal tahun ini.
Baca Juga: Jangan Langsung Dibuang, 9 Barang Kedaluwarsa Ini Ternyata Punya Manfaat untuk Kecantikan
Nah Kawan Puan, untuk membantu mengurangi produksi sampah plastik di negara ini, kita bisa mulai dari lingkungan sekitar.
Iya, kita bisa berkontribusi terhadap kelestarian lingkungan dengan mengurangi penggunaan plastik di rumah agar jumlahnya semakin sedikit.
Melansir dari Popsugar, berikut ini beberapa hal yang bisa kita coba untuk mengurangi pemakaian plastik di rumah. Yuk kita simak!