Lakukan Hal Ini Jika Ingin Rambutmu Segara Panjang dan Ternutrisi

Saras Bening Sumunarsih - Rabu, 7 April 2021
Ilustrasi perawatan rambut diwarnai
Ilustrasi perawatan rambut diwarnai photographer Valua Vitaly

Parapuan.co - Kawan Puan, siapa yang ingin memiliki rambut panjang namun tetap sehat?

Memiliki rambut panjang adalah dambaan para wanita.

Namun sebenarnya memiliki rambut yang panjang juga menimbulkan beberapa masalah pada rambut dan kulit kepala.

Rambut panjang tanpa disertai perawatan yang benar akan menjadikan rambut kering, berminyak, dan bahkan rambut kamu bisa terlihat kusam loh Kawan Puan.

Baca Juga: Wajah Berminyak Bikin Enggak Pede? Ini 5 Bahan Alami untuk Mengatasinya

Banyak wanita yang berusaha memanjangkan rambutnya dengan berbagai cara.

Namun, apabila tidak menggunakan produk dengan benar malah membuat nutrisi pada rambut menjadi terhambat dan memperlambat pertumbuhan rambut kita.

Melansir dari m.timesofindia.com berikut beberapa beberapa cara untuk mempercepat pertumbuhan rambutmu:

Menggunakan Conditioner

Kamu mungkin sering menemukan ujung rambut lebih tipis dan rusak jika dibandingkan dengan ujung akar yang menghubungkan ke kulit kepala.

Ini karena ujung rambut tidak kamu tidak mendapat nutrisi yang baik.

Penggunaan conditioner setelah keramas membantu menutup kutikula di ujungnya dan mencegah kerusakan pada rambut.

Ini membuat rambut kamulebih sehat dan membantu rambut tumbuh lebih cepat.

Memijat Rambut dengan Minyak

Memijat rambut kamu dengan minyak baik digunakan satu kali dalam seminggu.

Hal ini dapat menegah kerontokan yang terjadi pada rambutmu.

Coba gunakan minyak kelapa, zaitun atau lavender untuk memberikan kilau indah pada rambut dan membantu rambut dan mempercepat peryumbuhan rambut.

Sumber: timesofindia
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh


REKOMENDASI HARI INI

Ada Budi Pekerti, Ini 3 Film Indonesia Populer yang Bertema Guru