Parapuan.co - Ratu Elizabeth II mempersembahkan sepucuk surat tulisan tangan untuk mendiang suaminya, Pangeran Philip, dalam prosesi pemakaman tokoh Kerajaan Inggris tersebut, Sabtu (17/4/2021).
Adapun prosesi pemakaman di St. George's Chapel, Inggris, tersebut hanya dihadiri oleh 30 anggota keluarga Kerajaan Inggris, termasuk Ratu, mengingat pandemi Covid-19.
Selain surat ditulis tangan tersebut, situs Today.com mewartakan bahwa Ratu juga meletakkan sebuah karangan bunga di atas peti mati suaminya.
Baca Juga: Pangeran Philip, Suami Ratu Elizabeth II Meninggal Dunia di Usia 99 Tahun
Berdasarkan foto-foto yang beredar di media massa, surat itu diduga menampilkan tulisan tangan sang Ratu yang berbunyi "I Love You" atau "Aku mencintaimu".
/photo/2021/04/18/rs_2061x1236-210417075510-1024-p-20210418125853.jpg)
Meski demikian, ada juga yang menduga bahwa tulisan tersebut berbunyi "Your Loving Lilibet" atau "Lilibet yang Menyayangimu".