Lakukan 6 Hal Ini untuk Beri Kesan Baik Saat Hari Pertama Masuk Kantor

Shenny Fierdha - Kamis, 22 April 2021
Ilustrasi pekerja perempuan
Ilustrasi pekerja perempuan Freepik.com

Parapuan.co - Kita pasti merasa senang ketika diri kita dinyatakan diterima bekerja di suatu perusahaan.

Rasanya perjuangan kita melalui segala tes kerja dan wawancara kerja jadi terbayarkan saat berhasil diterima.

Namun, perjuangan kita tak sebatas saat saat tes dan wawancara, ya.

Kita juga harus berjuang memberikan kesan pertama yang baik pada hari pertama kita bekerja.

Agar sukses menampilkan kesan pertama yang baik saat awal kita masuk kerja, tentu ada sejumlah hal yang harus diperhatikan.

Kawan Puan mau tahu apa saja hal tersebut?

Simak penjelasan berikut, dilansir dari situs pencarian kerja Indeed.com.

Baca Juga: Jangan Patah Arang! Ini Hal yang Bisa Kamu Lakukan untuk Memperbaiki Kesalahan di Tempat Kerja

Berpakaian Rapi dan Profesional

Kalau kita hendak mengenakan celana panjang, maka atasannya sebaiknya kemeja supaya tampak semakin rapi dan profesional.

Boleh juga kemejanya dipadukan dengan rok formal di bawah lutut.

Sepatu yang dikenakan harus menutup jari kaki juga, ya, supaya tampak sopan dan tidak seperti sandal.

Jangan lupa untuk menyetrika pakaian yang akan dikenakan tersebut supaya rapi dan tidak lecek.

Pastikan pula sepatunya bersih.

Apabila nanti di kantor Kawan Puan melihat orang-orang berpakaian kasual, seperti jins dan kaus, maka kamu boleh berpakaian santai seperti mereka esoknya.

Sumber: indeed.com
Penulis:
Editor: Aulia Firafiroh