Raih Sutradara Terbaik Oscar 2021, Chloé Zhao Hadir Bersama Dua Perempuan yang Jadi Inspirasinya

Alessandra Langit - Senin, 26 April 2021
Chloé Zhao di red carpet Oscar 2021
Chloé Zhao di red carpet Oscar 2021 BBC

Parapuan.co - Malam penghargaan bagi insan film dunia, Academy Awards, Oscar 2021, dilaksanakan pada Minggu (27/4/21), waktu Amerika Serikat.

Walaupun di tengah pandemi Covid-19, Oscar 2021 tetap digelar secara fisik dengan protokol kesehatan yang ketat.

Pada malam penghargaan Oscar 2021, salah satu yang menjadi sorotan banyak orang adalah Chloé Zhao.

Chloé Zhao berhasil mendapatkan piala Oscar 2021 untuk kategori Sutradara Terbaik dan Film Terbaik.

Ia memenangkan kategori tersebut atas film yang disutradarainya, Nomadland (2020).

Pada malam penghargaan Oscar 2021, Chloé Zhao datang bersama Charlene Swankie dan Linda May.

Namun, pada momen red carpet, Linda May hadir terpisah dari Chloé Zhao dan Charlene Swankie.

Baca Juga: Oscar 2021: Film 'Nomadland' Bawa Pulang Kemenangan untuk Kategori Film Terbaik

Linda May dan Charlene Swankie adalah dua perempuan nomaden yang menjadi inspirasi Chloé Zhao dalam membuat film Nomadland.

Chloé Zhao mengenakan gaun sederhana dengan sepatu kets putih.

Charlene Swankie juga mengenakan pakaian sederhana, bahkan mengenakan sandal ke malam penghargaan yang dikenal sangat glamor.

Penampilan Chloe Zhao and Charlene Swankie di Oscar 2021
Penampilan Chloe Zhao and Charlene Swankie di Oscar 2021 Pool, Getty Images

Melansir dari People, Charlene mengatakan, “Saya bukan aktris. Saya bisa ada di sini bukan karena akting saya, namun karena kehidupan nomaden saya yang sederhana.”

Sumber: People Magazine
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Raih Sutradara Terbaik Oscar 2021, Chloé Zhao Hadir Bersama Dua Perempuan yang Jadi Inspirasinya